Lapas Tembilahan Laksanakan Upacara Peringatan Hari Bela Negara

    Lapas Tembilahan Laksanakan Upacara Peringatan Hari Bela Negara

     

    Tembilahan – Dalam rangka memperingati Hari Bela Negara, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan melaksanakan Upacara Bendera pada Jumat, 19 Desember 2025. Kegiatan ini berlangsung khidmat di Lapangan Lapas Tembilahan mulai pukul 08.00–09.00 WIB.

     

    Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Tembilahan. Dalam amanatnya, pimpinan upacara menegaskan pentingnya menanamkan nilai-nilai bela negara sebagai wujud tanggung jawab dan pengabdian ASN dalam menjaga kedaulatan, persatuan, serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

     

    Melalui peringatan Hari Bela Negara dengan tema “Teguhkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”, Lapas Tembilahan menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan semangat nasionalisme, integritas, dan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara.

     

    Selain itu, peringatan Hari Bela Negara ini juga menjadi momentum refleksi bagi seluruh jajaran Lapas Tembilahan untuk memperkuat sinergi, kedisiplinan, serta loyalitas dalam menjalankan tugas dan fungsi pemasyarakatan. Dengan semangat bela negara yang terus ditumbuhkan, diharapkan seluruh pegawai mampu berperan aktif sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta mendukung terwujudnya Indonesia yang berdaulat, mandiri, dan maju.

    .

    .

    @Kemenimipas @Agusandrianto.Id @Pemasyarakatan_Riau #Pemasyarakatan_Riau #Kemenimipas #Pemasyarakatan #Ditjenpas #Riaubedelau #Kemenimipas #Agusandrianto #Silmykarim #Ditjenpas #Mashudi #Gungungunawan #Pemasyarakatanriau #Maizar #Lapastembilahan #Satulangkahsatusemangatsatupengabdianuntukbangsa

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Kelas IIA Tembilahan Gelar Perayaan...

    Artikel Berikutnya

    Hikmat Perayaan Hari ibu ke-97, Lapas Tembilahan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panen Raya Serentak, Bukti Nyata Transformasi Kemandirian Warga Binaan
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

    Ikuti Kami